Indeks dolar AS melemah pada perdagangan kemarin karena investor mencerna sejumlah data ekonomi AS.
LEI adalah pengukur siklus bisnis yang mengacu pada 10 indikator. Departemen Tenaga Kerja mengklaim jumlah pengangguran awal AS mencapai 234.000, turun 18.000.
Investor juga sedang menunggu data produk domestik bruto AS yang dijadwalkan pada hari ini. Indeks dolar, yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama, turun 0,02% pada 97,3816 pada akhir perdagangan.
Pada akhir perdagangan New York, euro naik menjadi USD1,1124 dari USD1,1115 pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris turun menjadi USD1,3014 dari USD1,3083 pada sesi sebelumnya. Dolar Australia naik menjadi USD0,6885 dari USD0,6850.
Dolar AS membeli 109,28 yen Jepang, lebih rendah dari 109,58 yen Jepang pada sesi sebelumnya. Dolar AS turun menjadi 0,9776 franc Swiss dari 0,9802 franc Swiss, dan naik menjadi 1,3118 dolar Kanada dari 1,3110 dolar Kanada, demikian dilansir dari Xinhua, Jumat (20/12/2019).