Ada 102 saham naik, 85 saham turun dan 124 saham tak bergerak. Tujuh sektor saham selamat ke zona hijau, sedangkan tiga sektor saham lainnya masuk zona merah.
Sektor-sektor dengan kenaikan terbesar adalah sektor pertambangan yang naik 0,41%, sektor infrastruktur naik 0,42% dan sektor perkebunan yang naik 0,32%.
Sedangkan sektor-sektor saham yang melemah adalah sektor keuangan yang turun 0,47%, sektor perdagangan turun 0,16% dan sektor konstruksi terkoreksi 0,03%.
Total volume perdagangan saham di bursa pagi ini mencapai 361,25 juta saham dengan total nilai Rp 212,16 miliar.
Top losers LQ45 pagi ini adalah:
1. PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) (-2,53%)
2. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) (-1,98%)
3. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) (-1,39%)
Top gainers LQ45 pagi ini adalah:
1. Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) (2,19%)
2. PT Vale Indonesia Tbk (INCO) (1,80%)
3. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) (1,26%)
Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 17,92 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) RP 7 miliar, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) Rp 4 miliar dan PT Astra International Tbk (ASII) Rp 969,3 juta.