Antrean terjadi karena habisnya stok di sejumlah SPBU tersebut. Sementara pasokan dari Pertamina belum juga tib.
Seperti di SPBU 54.851.14 Jalan Frans Seda, Kelurahan Fatululi, Oebobo, Kota Kupang. Meski pengelola SPBU menutup akses masuk ke SPBU lantaran ketiadaan stok BBM, warga tetap memilih antre agar mereka mendapatkan kesempatan pertama untuk mengisi BBM jika BBM sudah tersedia.
“Saya sudah di sini sejak pukul 16:30 WITA, tapi sampai sekarang sudah pukul 21:30 belum juga dapat. Pasokan belum datang katanya,”sebut Ryan Asbanu (22), pengendara mobil yang ikut mengantre.
Ryan mengaku ia sudah berkeliling ke sejumlah SPBU di Kupang. Namun seluruhnya kehabisan BBM jenis Premium. Ia pun terpaksa mengisi BBM jenis Pertamax yang harganya lebih mahal.
[caption id="attachment_41485" align="aligncenter" width="700"] Antrean mobil bahkan telah mengular hingga ratusan meter dari pintu masuk SPBU. Kondisi ini membuat pengguna jalan lainnya terganggu. Apalagi Polisi juga tidak terlihat hadir mengatur arus lalulintas (Imanuel/digtara)[/caption]
Ryan pun mempertanyakan berulangnya situasi seprti ini dihampir setiap pengunjung tahun. Ia pun meminta pemerintah selaku regulator dan operator untuk bertanggungjawab memperbaiki persoalan menahun tersebut.
"Kenapa tidak didistribusikan lebih awal karena kita memasuki natal dan pemakaian pasti banyak," ujarnya.
Hal senada dikatakan Frei, ia berharap masalah kekosongan pasokan BBM ini dapat terselesaikan. Sebab, kejadian seperti ini akan mengakibatkan sebagian besar masyarakat susah dan harga BBM eceran akan melambung tinggi.
“Ini akan semakin membebani kita masyarakat,”tukasnya.
[caption id="attachment_41483" align="aligncenter" width="700"] Managemen sejumlah SPBU di Kupang memilih menutup akses masuk ke SPBU mereka karena kekosongan stok BBM. Meski begitu warga memilih bertahan di depan SPBU, agar menjadi yang pertama mendapatkan BBM saat pasokan dari Pertamina tiba (imanuel/digtara)[/caption]
Sementara itu Pihak Pertamina Kupang belum berhasil dkonfirmasi terkait kekosongan stok BBM ini.
[AS]