Harian24,Binjai- Dalam menekan aksi premanisme dan aksi pungli, Kasat Sabhara Polres Binjai AKP. TL. SIANTURI melakukan patroli ke sejumlah titik yang rawan aksi premanisme dan Pungli.
Patroli yang dipimpin oleh KBO Sat Sabhara IPDA NANANG, melakukan pengecekan terhadap para jukir yang ada diwilayah kota binjai, yang meliputi Stasiun Kereta Api Binjai, Jln. Jend. Sudirman, Pasar Tavip.
Pengecekan yang dilakukan meliputi kartu identitas jukir dan melakukan pemeriksaan badan untuk mengetahui apakah jukir ataupun jukir liar memiliki senjata tajam.
” Kita sering mendapatkan sms tentang maraknya aksi jukir liar dan premanisme disejumlah titik rawan dikota binjai, sehingga untuk menekan aksi tersebut, maka dilakukan patroli dititik tersebut. ” Kata IPDA NANAG ketika ditemui sewaktu melakukan pengecekan terhadap jukir di Statsiun Kereta Api Binjai, Senin (29/11)
” Semua ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan masyarakat kota binjai dalam melaksanakan aktivitas. ” Tutupnya.