Kios ini merupakan milik Lukman Dullah (34), warga Jalan Suratim RT 33/RW 06 kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang. Dalam peristiwa ini sebuah bangunan dan kios milik korban hangus terbakar. Sebuah sepeda motor milik korban juga tidak bisa diselamatkan dan ikut terbakar.
Lukman Dullah sendiri nyaris kehilangan nyawa karena terjebak kobaran api yang melalap seluruh bagian bangunan dan kios miliknya.
Beruntung ia menerobos kobaran api sehingga nyawa nya terselamatkan. Namun ia mengalami sejumlah luka ditubuhnya. Tidak diketahui penyebab kebakaran dan sumber api karena api begitu cepat membakar bagian bangunan.
Marthina (35), saksi mata yang juga tetangga korban mengaku kalau saat bangun tidur ia melihat bangunan kios WW milik korban sudah terbakar.
"Api nya dari arah belakang dan langsung menyala pada bagian kios. Kita berusaha membantu memadamkan api dan menyelamatkan barang milik korban," ujarnya.
Hampir seluruh barang korban hangus terbakar. Korban yang panik berusaha menyelamatkan barang dan dokumen penting namun terjebak api dan mengenai beberapa bagian tubuhnya.
Warga sekitar lokasi kejadian berupaya memadamkan api dengan membawa wadah berisi air untuk menyiram bagian kios yang terbakar.
Upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Beruntung sejumlah mobil pemadam kebakaran dari dinas pemadam kebakaran Kota Kupang tiba di lokasi kejadian dan berusaha memadamkan api.
Lukman Dullah sendiri mengaku kalau saat itu ia masih tidur dan kaget karena api sudah menjalar ke bagian kios miliknya.
Peristiwa kebakaran ini sempat memacetkan arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian karena banyak nya warga yang ingin menyaksikan dan mengabadikan peristiwa kebakaran ini.
"Api akhirnya dapat dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran Kota Kupang dan arus lalu lintas serta kegiatan masyarakat sekitar lokasi kejadian kembali berjalan lancar," ujar Kapolsek Maulafa, Kompol Margaritha Sulabessi, S.Sos yang dikonfirmasi pasca peristiwa tersebut.
Aparat kepolisian dari polsek Maulafa dan Polres Kupang Kota sudah memasang garis polisi di lokasi kejadian serta melakukan identifikasi. Polisi juga memeriksa sejumlah saksi terkait peristiwa ini dan mengamankan sejumlah barang bukti.
"Kita masih mengidentifikasi penyebab kebakaran," tandas Kapolsek Maulafa.
Korban langsung dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan medis karena mengalami luka pada kaki dan tangan serta masih syok dengan peristiwa yang dialaminya.