Sempat terkendala dengan ketiadaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial, seorang balita penderita HIV/AIDS, yang mengalami perbengkakan pada perut akhirnya mendapat bantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara.
Salah satu staf Medan Plus, Samara Yudha mengatakan, pada Selasa (3/12) lalu SBS dibawa ke RSUP Haji Adam Malik karena sakit dibagian perut. Karena mengalami gejala pepbengkakan pada bagian perut.
"Makanya kita bawa ke Adam Malik untuk dirawat," kata Samara.
Lebih lanjut, Yudha menuturkan, pada saat dirawat BPJS PBI ADHA sedang dalam proses pengurusan.
"Ananda SBS dirawat di Adam Malik, saat itu kita sedang mengurus BPJS untuknya dan itu kita urus sebelum dirinya sakit,” ujarnya.
“Rupanya, dia sakit sebelum BPJS nya selesai dan saat itu dia di opname dan terkendal karena belum punya BPJS dan di kenakan biaya umum. Karena, itu kan SOP nya. Kita sempat kebingungan siapa yang menjamin," terangnya.
Kemudian pihaknya melakukan kunjungan ke Dinsos Kota Medan untuk memastikan data klien yang telah didaftarkan sekitar seminggu sebelumnya dan ditindaklanjuti oleh Dinsos.